Ke Seaworld Ancol di Hari Liburan Idul Fitri 2018 (Bagian 1)

Kali ini saya ingin berbagi perjalanan liburan ke Seaworld Ancol. Saya bersama keluarga berangkat hari Selasa 19 Juni 2018, hari ke lima Bulan Syawal 1439 H. Mumpung orang-orang banyak yang mudik, kami liburan ke Seaworld, berharap tempat tersebut belum terlalu ramai dan padat pengunjung. Serem kalau terlalu banyak pengunjung, kita tidak nyaman dan anak-anak pun pasti tidak akan bisa menikmati liburan. 

Dari rumah kami berangkat pagi-pagi, sekitar jam 08.00. Waktu tempuh sekitar 40 menit. Jalanan sepi. Sampai di lokasi, langsung beli tiket tanpa antri, karena memang tidak terlihat antrian. Di loket penjualan tiket, saya ditawarin paket Seaworld dengan Gelanggang Samudera dan Seaworld dengan Dufan. Pembelian tiket gabungan tersebut menguntungkan sekitar Rp. 10.000 per tiket kalau tidak salah. Tidak terlalu murah secara signifikan sich ya. Apalagi Dufan, mahal banget buat saya. Saya dan keluarga sudah merencanakan hanya ke Seaworld untuk kemudian nanti beralih main ke Pantai saja, jadi saya hanya membeli tiket ke Seaworld. Harga tiket Rp 120.000/orang. 

Tiket Masuk Seaworld

Loket Pembelian Tiket

Pintu Masuk Seaworld

Setelah mendapat tiket, saya bersama keluarga menuju pintu masuk. Di sana ada pemeriksaan barang-barang bawaan (tas) pengunjung oleh petugas. Semua makanan dan minuman dalam kemasan tidak boleh dibawa masuk. Kalau minuman dalam botol pribadi masih diijinkan untuk dibawa. Barang-barang saya yang tidak boleh dibawa masuk, saya titipkan di tempat penitipan barang. 

Lokasi Seaworld disetting remang-remang dan cenderung gelap. Hanya diterangi dengan lampu-lampu dalam aquarium dan lampu hias lainnya. Dengan kondisi seperti itu, maka orang tua yang membawa anak-anak kecil harus lebih dapat mengawasi anak-anak sehingga tidak terpisah jauh atau hilang. Apalagi jika pengunjung juga ramai berkunjung.   

Sebelum ke Seaworld ada baiknya kita mengecek jadwal dan atraksi apa saja yang dapat disaksikan, sehingga kita bisa menyesuaikan waktu dan dapat menikmati semua suguhan atraksi yang diadakan Seaworld. Karena ada atraksi yang berbeda setiap bulannya disamping atraksi reguler yang selalu ada sepanjang waktu. Atraksi tersebut sesuai peristiwa atau moment yang sedang terjadi saat itu. Informasi dapat dilihat lebih lengkap di sini :https://www.ancol.com/id/destinasi/sea-world-ancol.

Saat saya dan keluarga ke sana, ada atraksi yang berbeda dari bulan-bulan lain, yaitu pertunjukkan Underwater Juggling Ball. Di pertunjukkan ini kita bisa menyaksikan para penyelam bermain bola di bawah laut (4 orang). Pertunjukkan ini diadakan dalam rangka memeriahkan Piala Dunia yang sedang berlangsung. Bagi anak-anak, pertunjukkan ini sangat seru untuk disaksikan.  

Underwater Juggling Ball

Underwater Juggling Ball


Untuk acara-acara lainnya yang bisa dinikmati di Seaworld nanti saya lanjutkan di tulisan berikutnya ya. Untuk yang ini saya cukupkan dulu sampai sini.
Semoga bermanfaat. 

Comments

Post a Comment