Mosque in University of California Davis





Masjid ini berada di dalam Kampus UC Davis. 


Antara jamaah laki-laki dan perempuan memiliki pintu masuk yang berbeda. Dan ruangannya juga dipisahkan oleh dinding permanen, sehingga tidak bisa berinteraksi antara laki-laki dan perempuan.


Jamaah di masjid ini berasal dari berbagai negara, terlihat dari wajah-wajah yang tidak sama antara satu orang dengan lainnya. Dan saat sholat, kain yang digunakan untuk menutup aurat juga beragam. Berbeda dengan Indonesia yang terbiasa menggunakan mukena. Dulu, mukena dikenal sebagai kain penutup aurat dan berwarna putih. Sekarang ini di Indonesia, mukena sudah beragam bentuk, model dan warna.



Di sekitar masjid ini tumbuh beberapa pohon zaitun. Saat saya menuju masjid ini, buah-buah zaitun yang berwana ungu tua banyak berjatuhan di tanah. 

Waktu berwudhu di masjid ini, baru menemukan toilet yang memiliki air untuk bersuci setelah BAK/BAB. Selain di masjid ini semua toilet di AS tidak punya semprotan air untuk bersih-bersih. 

 

Comments